Rekomendasi 11 Desain Jersey Printing Terbaru 2021 - absencenotes.com

Rekomendasi 11 Desain Jersey Printing Terbaru 2021

Kamu lagi cari desain jersey printing? Ada 11 desain jersey printing terbaru yang bisa kamu coba untuk jersey tim kamu. Seperti apa? Simak ulasan berikut.

Style fashion terus berkembang termasuk jersey baik itu sepak bola, futsal, basket maupun baseball. Saat ini ada banyak sekali desain yang bisa kamu contoh sebagai inspirasi membuat jersey sport kamu. Lalu, desain apa saja yang bisa kamu coba? Simak ulasan 11 desain jersey printing terbaru saya berikut ini.









1. Motif 3D

Desain jersey bola motif 3D termasuk desain sport yang banyak diminati banyak orang. Kamu bisa memilih perpaduan warna sesukamu serta motif bentuk seperti heksagonal. 

Perpaduan gradasi warna dan heksagonal akan memberikan kesan 3D yang keren buat jersey tim kamu.

2. Motif Army

Motif yang kedua ini termasuk desain yang sangat sering dipakai sebagai desain jersey sport. Kamu bisa memilih gradasi dua warna atau tiga warna seperti hijau, hitam dan abu abu. 

Pemilihan motif dan perpaduan warna yang pas akan membuat jersey kamu terlihat keren.

3. Jersey Berkerah

Jika biasanya jersey menggunakan model kerah V, nggak ada salahnya kamu membuat jersey namun dengan model berkerah. Kamu bisa memakai motif polos maupun motif asimetrik sebagai desainnya.

4. Adidas

Desain yang keempat ini merupakan desain yang sederhana namun tetap memberikan kesan kece jersey kamu. Meski penggunaan logo Adidas dengan motif polos ini sudah ramai, namun kamu juga bisa menambahkan perpaduan warna serta motif baru di bagian lengan maupun kerah.

5. Desain Simple

Buat kamu yang kurang suka jersey bermotif dan lebih suka baju dengan desain yang sederhana saja maka kamu bisa memilih desain jersey futsal polos. 

Kamu hanya perlu memilih motif sederhana seperti garis di bagian dada atau tanpa motif/ polos. Kamu tinggal memilih warna jersey dengan warna yang kamu suka.

6. Desain Warna Random

Untuk desain selanjutnya kamu bisa memilih desain dengan perpaduan warna random. Meski tidak memiliki motif, dengan menggunakan perpaduan tiga atau lebih warna yang pas akan membuat jersey kamu tetap terlihat menarik.

7. Simple Transparent

Untuk desain nomor tujuh ini cocok untuk kamu yang kurang suka baju dengan warna yang mencolok atau cerah. Kamu bisa buat jersey dengan memadukan dua warna gelap dan motif transparan.

8. Motif Alam

Buat kamu yang pengen buat jersey dengan desain yang unik atau ramai kamu bisa memakai motif alam seperti bunga, daun atau pohon. Kamu tinggal memadukan desain alam tersebut dengan gradasi warna kesukaan kamu dan tim kamu.

9. Motif Skull

Selain motif alam, kamu juga bisa memilih motif tengkorak atau skull untuk menjadi desain jersey tim kamu. Dengan desain motif tengkorak akan memberikan kesan keren tim kamu.

10. Motif Hewan

Jika tadi saya sudah menyebut desain dengan motif alam, kamu juga bisa memilih motif binatang sebagai desain jersey tim kamu. Kamu bisa memakai motif kepala harimau atau kepala singa dengan memakai warna gelap maupun terang.

11. Motif Batik

Motif terakhir yang bisa kamu coba adalah desain jersey futsal printing keren yaitu motif batik. Motif ini akan membuat jersey kamu terlihat beda dan menarik. Kamu bisa menambahkan motif batik ini di bagian tertentu seperti dada maupun di seluruh badan.

Meskipun terlihat sepele, namun dengan desain jersey yang keren akan menambah kesan tim kamu. Kamu bisa memilih salah satu dari 11 desain jersey printing Terbaru di atas yang kamu suka. Biasanya pihak jasa printing jersey sudah menyediakan template, tapi tidak ada salahnya kamu buat desain sendiri.


Belum ada Komentar untuk "Rekomendasi 11 Desain Jersey Printing Terbaru 2021"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel